Donor Darah oleh Poskeskel Wilayah Kerja Puskesmas Demangan
1 min readDonor darah merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Poskeskel masing-masing Kelurahan yang ada di wilayah kerja Puskesmas Demangan. Kegiatan Donor Darah yang telah berjalan ini difokuskan untuk P4K (Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi) sehingga dapat mengantisipasi terjadinya komplikasi pada ibu hamil, bersalin, dan nifas.
Donor darah ini bekerjasama dengan PMI Kota Madiun, untuk kali ini Poskeskel Taman melaksanakan pada tanggal 10 Agustus 2018 yang bertempat di Kelurahan Taman.