Inspeksi Kesehatan Lingkungan sebagai Persiapan Penilaian Sekolah Adiwiyata di SD Negeri Kuncen Kota Madiun
1 min readKamis (3/2/2022), tim dari Puskesmas Demangan dan Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Madiun melakukan inspeksi kesehatan lingkungan di SD Negeri Kuncen. Kegiatan tersebut dilakukan dengan mengecek kondisi kantin sehat, UKS dan lingkungan sekitar sekolahan. Hal ini dilakukan karena SD Negeri Kuncen akan melaksanakan penilaian sekolah adiwiyata yang dinilai oleh tim dari Provinsi Jawa Timur. Sekolah adiwiyata merupakan sekolah yang berwawasan dan peduli dengan lingkungan hidup. Tujuan adanya sekolah adiwiyata yaitu membentuk sekolah peduli dan berbudaya lingkungan yang mampu berpartisipasi dan melaksanakan upaya pelestarian lingkungan dan pembangunan berkelanjutan bagi kepentingan generasi sekarang maupun yang akan datang. Selain melakukan inspeksi kesehatan lingkungan, tim dari Puskesmas Demangan juga melakukan penyuluhan kesehatan tentang pentingnya sarapan kepada siswa kelas satu.